UPT Bahasa Univet Bantara Selenggarakan English Story Telling Competition Tingkat SMA/SMK Se- Kabupaten Sukoharjo
Sukoharjo – UPT Bahasa Universitas Veteran Bangun Nusantara selenggarakan English Story Telling Competition, Senin (22/5/2023) pagi di Gedung H Lantai 3 Universitas Veteran Bangun Nusantara. Acara ini dihadiri oleh Rektor Universitas Veteran Bangun Nusantara Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum., Wakil Rektor I Dr. Ir. Sri Hartati, M.P., Kepala UPT Bahasa Universitas Veteran Bangun Nusantara Purwani Indri Astuti, S.Pd., M.Hum., Kepala Divisi Bahasa Jawa R. Adi Deswijaya, S.S., M.Hum., Kepala Divisi Bahasa Asing Nurnaningsih, S.Pd., M.Pd., dan siswa-siswi peserta lomba beserta guru pendamping.
Lomba ini diikuti 31 peserta dari 10 sekolah SMA/SMK Se- Kabupaten Sukoharjo.
Bertindak sebagai juri lomba story telling ini adalah Ibu Arin Arianti, S,Pd., M.Pd. Kaprodi PBI Univet Bantara, Ibu Dr. Meidawati Suswandari, S.Pd., M.Pd. dosen Prodi PGSD Univet Bantara, dan Bapak Jotika dari Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Kepala UPT Bahasa Univet Bantara, Purwani Indri Astuti, S.Pd., M.Hum., dalam laporannya menyampaikan bahwa English Story Telling Competition ini diadakan dalam rangka memperingati Dies Natalis Univet Bantara ke-55 dan Hari Kebangkitan Nasional.
“Tujuan dari kegiatan English Story Telling Competition ini secara umum adalah sebagai wahana atau sebagai media untuk mensosialisasikan keberadaan UPT Bahasa Univet Bantara,” terang Purwani Indri Astuti, M.Hum.
Sementara itu, dalam sambutannya sekaligus membuka acara, Rektor Univet Bantara, Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum., mengungkapkan bahwa lomba ini sebagai ajang untuk memperkenalkan Univet yang sudah memiliki UPT Bahasa yang diharapkan bisa memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk lebih mengenal bahasa.
Rektor Univet Bantara juga berpesan kepada peserta lomba agar bersaing secara kompetitif dan kegiatan ini bisa menjadi bekal untuk masa depan.
“Selamat mengikuti lomba, selamat berprestasi, jangan berkecil hati untuk yang belum menang, semoga hasilnya sesuai dengan yang diharapkan.” pungkas Prof. Farida Nugrahani, M.Hum.
Setelah dilakukan penilaian oleh juri diperoleh pemenang yaitu Juara 1 Kayla Sekar Nareswari dari SMAN 1 Kartasura, Juara 2 Aphrodite Kenzie Darmawan dari SMAN 3 Sukoharjo, dan Juara 3 Lexia Naf’an Arifah dari SMAN 1 Kartasura.