Back

HUMASKER Univet Bantara Adakan Workshop Penulisan Press Release

Sukoharjo. Humas dan Kerjasama gelar acara “Workshop Penulisan Press Release” pada 1 Agustus 2022. Acara di Gelar di Gedung H lantai 3 mulai pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB. Acara di buka langsung oleh Prof.Dr. Farida Nugrahani, M.Hum.

Tujuan diadakan acara ini untuk menambah khasanah ilmu terkait dengan penulisan rilis berita yang baik dan benar. Dengan upaya optimalisasi website diharapkan jejak digital semakin meningkat, baik jejak digital level program studi, fakultas, maupun universitas. Semakin banyaknya konten digital yang diunggah diharapkan mendukung eksistensi universitas di dunia digital.

Sedangkan Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Prof.Dr. Farida Nugrahani, M.Hum menyampaikan jika acara tersebut penting karena optimalisasi website dan rilis menjadi syiar universitas kepada masyarakat.
“Bagaimana hebatnya kinerja dan prestasi yang diraih tapi tidak diketahui masyarakat luas maka tidak akan bermakna,” ujarnya

Acara di hadiri oleh 2 orang praktisi dari media masa, Sumarno, S.Sos, M.IKom ( Sukoharjo.news) dan Sofyan Yuli Antonius, S.Sos ( Majalah Larise).
Dalam pemaparan materi, pak nano menyampaikan mengenai dasar-dasar penulisan rilis.

“Sebuah acara atau kegiatan kemudian disusun dalam sebuah berita dengan berpedoman pada 5W + 1H tersebut. 5W itu sendiri merupakan “what, who, when, where, dan why”. Sedangkan untuk 1H adalah “how””, ujarnya.

Sedangkan bapak sopyan memberikan materi mengenai “Teknik Penulisan Press Release”.