Back

Fakultas Teknik Univet bersama YEC.CO.ID menyelenggarakan Workshop TOEFL Preparation Online dan TOEFL Prediction Online Test

Fakultas Teknik Univet bersama YEC.CO.ID menyelenggarakan Workshop TOEFL Preparation Online dan TOEFL Prediction Online Test. Kegiatan ini merupakan implementasi dari MoU antara Fakultas Teknik Univet dengan YEC.CO.ID. YEC.CO.ID merupakan salah satu penyelenggara resmi TOEFL di Indonesia. Dalam sambutannya Dekan Fakultas Teknik Univet Hendramawat menyampaikan bahwa Skor TOEFL menjadi kewajiban bagi mahasiswa Fakultas Teknik Univet yang akan melaksanakan pendadaran. TOEFL menjadi syarat administrasi pada lowongan kerja saat ini khususnya dalam bidang kerja keteknikan.
Kegiatan diawali dengan Workshop TOEFL Preparation Online dengan pemateri Sabrina Mulyadhani, M.Pd. dari YEC.CO.ID dan dilanjutkan dengan TOEFL Prediction Online Test bagi seluruh peserta kegiatan.
Sertifikat TOEFL Prediction Online Test pada kegiatan ini berlaku 1 tahun dan dapat dipergunakan sebagai pendamping pada saat melamar dalam seleksi CPNS, BUMN, atau perusahaan swasta lainnya yang mensyaratkan skor TOEFL sebagai syarat seleksi penerimaan pegawai.